10 October 2013

Smartfren Resmi Meluncurkan Andromax T dan Andromax Tab 8.0




Smartfren Andromax - Bertempat di Ballroom Hotel Pullman Jakarta, Smartfren secara resmi memperkenalkan 2 produk Andromax terbaru untuk memenuhi kebutuhan konsumen di tanah air. Kedua produk yang diperkenalkan kemarin adalah tablet Andromax Tab 8.0 dan smartphone Andromax T, dan sama-sama mendukung jaringan CDMA AV-DO Rev.A.

Smartfren Andromax T dan Tab 8.0

Smartfren Andromax T hadir dengan sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean dan memiliki layar IPS one glass solution berukuran 4.3 inci dengan resolusi qHD. Sebelumnya kami melaporkan layarnya beresolusi HD 720p. Smartphone terbaru dari Smartfren memiliki prosesor 1.2 GHz quad-core, RAM 1GB dan perangkat grafis GPU Adreno 203. Selain itu dari segi desain Andromax T terlihat stylish dengan bodi ramping 7.8mm. Kamera utama 8MP dan kamera depan 2MP melengkapi perangkat ini untuk memenuhi kebutuhan multimedia penggunanya. Selain itu kelebihan lain dari Andromax T adalah back covernya dapat diganti dan tersedia berbagai pilihan warna yang dapat dibeli di galeri Smartfren.


Sedangkan Andromax Tab 8.0 adalah sebuah tablet yang dirancang sebagai ''Smart Tablet Smart Connectivity'' dilengkapi dengan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean, prosesor 1.5 GHZ dual-core ARM Cortex-A9, RAM 1GB dan GPU Mali 400 dual-core. Tablet ini memiliki layar berukuran 8 inci TFT LED 1024 x 768 pixel. Tablet ini memiliki kamera utama 5MP dan kamera 2MP di bagian depan, selain itu dilengkapi juga baterai 5.000mAh untuk mendukung daya tahan baterai dalam aktivitas sehari-hari. Kelebihan utama yang ditonjolkan oleh Smartfren pada tablet ini adalah fitur Wireless Display Extension, dengan menghubungkan Wireless Display adapter maka tablet ini dapat terhubung dengan TV dan memainkan berbagai macam konten multimedia yang ditampilkan langsung di layar TV. Selain itu tablet ini memiliki fitur multitaskin yang mirip dengan fitur Pop Up Play dari Samsung.

Smartfren Andromax T dibanderol dengan harga Rp 1.799.000,- dan Andromax Tab 8.0 dengan harga Rp 2.350.000,-. Kedua produk tersebut mulai dipasarkan mulai bulan ini dan akan tersedia di galeri-galeri Smartfren dan juga di pameran Indocomtech yang akan berlangsung bulan ini juga.



0 komentar:

Post a Comment

 
eko77