10 December 2013

Aplikasi Android yang wajib untuk Anda instal di Android




Smartphone dan aplikasinya saat ini memang bisa dibilang hampir tak terpisahkan di kehidupan zaman modern ini. Hampir setiap waktu, banyak orang memerlukan perangkat gadget dalam mengisi waktu kesehariannya, baik dalam hal bekerja, sekolah ataupun di waktu senggangnya. Berikut ini beberapa aplikasi gadget terpenting yang banyak orang membutuhkannya dalam memudahkan segala aktivitas kesehariannya:
 

1. Aplikasi Dokumen
Anda pasti membutuhkan aplikasi dokumen untuk berbagai kemudahan mengelola berbagai file dokumen dalam beberapa format file. Contoh aplikasi dokumen yang paling favorit digunakan adalah Documents To Go. Dengan aplikasi ini, anda dapat membuka file Microsoft Word, Excel, PowerPoint dan PDF. Aplikasi ini ada yang berbayar dan free. Tetapi dengan menggunakan versi berbayar, Anda dapat menyunting file yang diinginkan. Aplikasi Documents To Go ini mendukung format doc, docx, xls, xlsx, ppt, pptx dan PDF. Jadi Aplikasi ini sangat penting digunakan, terutama bagi kalangan mahasiswa dan pekerja.

2. Aplikasi Laucher
Aplikasi Laucher ini merupakan aplikasi yang dapat memodifikasi User Interface (UI) pada perangkat gadget Anda. Contoh dari aplikasi adalah SPB Shell 3D. Aplikasi SPD Shell 3D ini dibuat oleh tim developer SPB, inc. Aplikasi ini akan membantu Anda dalam memodifikasi user interface gadget Anda dan akan merasakan tampilan interface yang lebih menarik berkat efek animatif 3D caraousel pada menu yang akan ditampilkan setelah dimodifikasi.

3. Aplikasi player/pemutar video
Bila Anda sering “ber-Youtube Ria” ataupun memutar video, maka aplikasi ini sangatlah dibutuhkan pada perangkat gadget Anda. Salah satu contoh aplikasi player yang terfavorit saat ini adalah Adobe Flash Player 11. Aplikasi Adobe player ini dibuat oleh tim tim developer dari Adobe System, Inc. Aplikasi Adobe Flash Player ini akan memberikan pengalaman menjelajah dunia maya yang lebih lengkap dengan memungkinkan akses ke konten interaktif berbasis flash favorit, seperti Youtube misalnya.

4. Aplikasi Market
Aplikasi market ini sangatlah penting untuk ada dalam perangkat gadget Anda karena aplikasi ini bisa membantu anda dalam mencari info dan segala halnya tentang aplikasi-aplikasi terbaru, terbaik ataupun yang bisa menjadi favorit Anda. Contoh aplikasi market yang bisa kami rekomendasikan untuk Anda adalah Best Apps Market. Aplikasi ini bisa menjadi alternatif utnuk mengeksplor aplikasi yang akan ditambahkan ke perangkat gadget yang dimiliki. Hanya saja aplikasi Best Apps Market atau BAM ini fokus kepada aplikasi dan game terbaik. Dan tak hanya sebagai pasar aplikasi alternatif, BAM juga dilengkapi berbagai tools untuk memudahkan anda mengatur aplikasi yang ada dalam perangkat gadget Anda.

5. Aplikasi Web Browser
Kepentingan aplikasi web browser ini tak lagi dapat terelakkan karena harus dimiliki dalam perangkat gadget Anda. Salah satu aplikasi web browser terbaik dan terfavorit adalah Opera Mini. Aplikasi browser ini layak menjadi alternatif disamping browser bawaan perangkat gadget Anda karena terdapat teknologi kompresi yang dapat membantu menghemat biaya untuk layanan data plan berbasis volume.



0 komentar:

Post a Comment

 
eko77