15 November 2013

Review Perbandingan Samsung Galaxy Ace 3 vs Sony Xperia M




Samsung baru saja meluncurkan smartphone Galaxy Ace 3 yang membidik pasar kelas menengah di bawah Galaxy Core. Samsung Galaxy Ace 3 ini dijual dengan harga Rp 2,2 juta dan kompetitor terdekatmnya adalah Xperia M yang dijual dengan harga Rp 2,5 juta. Simak ulasan berikut ini mana yang lebih unggul antara Samsung Galaxy Ace 3 vs Sony Xperia M?



Chipset & Prosesor
Galaxy Ace 3 ini ditenagai chipset dari Broadcom BCM21664 yang mengusung prosesor dual-core ARM Cortex-A9 dengan kecepatan 1GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 1GB dan grafis handal dari Broadcom VideoCore IV.
Xperia M ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon MSM8227 yang mengusung prosesor dual-core Krait 200 dengan kecepatan 1GHz yang dipadukan dengan pengolah grafis dari Adreno 305 dan memori RAM sebesar 1GB. Xperia M lebih unggul dari Galaxy Ace 3 di sektor ini.
 
Layar & Sistem Operasi
Samsung Galaxy Ace 3 dilengkapi dengan layar berukuran 4 inci touchscreen dengan resolusi WVGA 800 x 480 piksel berjenis TFT. Smartphone Galaxy Ace 3 ini menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dengan sentuhan TouchWiz UI.
Sony membekali Xperia M ini dengan layar berukuran lebih kecil dari Galaxy Core, yakni 4 inci dengan resolusi FWVGA 480 x 854 piksel dan menggunakan sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean. Layar Xperia M terlihat lebih tajam karena resolusi yang sedikit lebih tinggi.

Kamera & Baterai
Samsung membekali Galaxy Ace 3 ini dengan kamera belakang resolusi 5 megapiksel dilengkapi autofokus dan LED flash, serta kamera depan VGA. Baterai Galaxy Ace 3 lebih kecil kapasitasnya, yakni 1500mAh.
Xperia M mengusung resolusi 5 megapiksel dengan sensor Exmor RS, kemampuan autofokus, LED flash untuk memotret di tempat yang kurang cahaya, dan memiliki kamera depan VGA. Smartphone ini dibekali baterai 1750mAh.

Konektivitas & Memori
Galaxy Ace 3 mengandalkan konektivitas Bluetooth, WiFi, NFC, dan GPS. Samsung Galaxy Ace 3 dilengkapi memori internal sebesar 4GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal.
Xperia M dibekali memori internal sebesar 4GB yang dilengkapi dengan slot microSD. Sektor konektivitas, Xperia M ini dilengkapi dengan Bluetooth 4.0, DLNA, NFC, GPS, One-touch Screen Mirroring, dan WiFi.

Kesimpulan
Secara umum, Xperia M lebih unggul dari Samsung Galaxy Ace 3. Hal ini wajar mengingat harga Xperia M ini Rp 300 ribu lebih mahal dari Galaxy Ace 3. Salah satu kelebihan Samsung Galaxy Ace 3 adalah sistem operasi Android yang digunakan lebih baru (Android 4.2) dari Xperia M (Android 4.1.2).
Lalu pilih mana, Xperia M atau Galaxy Ace 3? Jika memiliki dana lebih, Xperia M adalah pilihan tepat. Jika dana terbatas, Galaxy Ace 3 bisa jadi pilihan. Sesuaikan pilihan dengan kebutuhan dan selera Anda.



0 komentar:

Post a Comment

 
eko77