30 November 2013

Samsung Resmi Meluncurkan Galaxy S Duos 2, Jagoan baru kelas mid end




Kemarin muncul kabar bahwa Samsung merilis suksesor dari Galaxy S Duos, yakni Galaxy S Duos 2. Hari ini, di website Samsung India telah muncul ponsel yang nomor serinya adalah GT-S7582 tersebut, dan dibandero 10.999 Rupee (Rp. 2,1 juta). Dengan dukungan dual-SIM seperti kakaknya, Galaxy S Duos 2 akan hadir dengan membawa layar berukuran 4 inch dengan resolusi 480x800 piksel. 
 
Ponsel ini didukung dengan processor dual-core berkecepatan 1,2 GHz dan RAM sebesar 768 MB dan memori internal sebesar 4 GB yang dapat diekspansi dengan kartu microSD. Selain itu, Galaxy S Duos 2 juga membawa kamera utama beresolusi 5 MP dan baterai berkapasitas 1500 mAh dengan sokongan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean. 

Menariknya, Samsung menyematkan dukungan Multi Window di ponsel ini, padahal biasanya fitur ini hanya disertakan pada ponsel-ponsel Samsung yang berlayar besar ataupun pada kelas atas. Belum diketahui apakah ponsel ini akan dirilis secara global.



0 komentar:

Post a Comment

 
eko77