Sebagaimana diketahui, BlackBerry telah merencanakan perilisan BBM untuk Android dan iOS sejak bulan Mei lalu. Aplikasi berbagi pesan tersebut direncanakan rilis pada musim panas ini dan menurut kabar terbaru, BBM saat ini sudah didaftarkan di Apple App Store dan bisa jadi akan segera muncul dalam daftar aplikasi di perangkat iOS.
Informasi pendaftaran BBM ke Apple App Store ini diinformasikan oleh Alex Kinsella, manajer BlackBerry Social Media melalui Twitter beberapa waktu yang lalu. Menurut Alex Kinsella, BBM telah didaftarkan ke Apple App Store dua pekan lalu dan sedang menunggu review dari pihak Apple.
Aplikasi BlackBerry Messenger ini telah muncul dalam beberapa kali bocoran. Selain itu BBM juga telah diujicoba di platform Android dan sekarang dalam tahap beta. Diperkirakan bahwa jika BBM untuk iOS telah disetujui maka BBM untuk Android juga segera siap dan akan dimunculkan bersamaan dengan waktu ketersediaan BBM untuk iOS.
8 September 2013
BBM Sudah di masukkan AppStore, tinggal tunggu Approve
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment