15 February 2016

Tips dan cara untuk memunculkan emoji tersembunyi di iPhone




Sebelumnya intro dulu nih soalnya dah lama ga posting artikel tekno disini, akhirnya ada kesempatan lagi buat coret2 di blog saya ini. Kali ini saya ingin menulis sedikit tips untuk para user ios atau sering familiar para user iPhone.

Saya ingin memberikan tips dan cara untuk memunculkan karakter dan emoji tersembunyi di iPhone. Karakter Emoji di iPhone memang sudah cukup banyak sehingga dapat mewakili ekspresi pengguna. Tapi tahukah Anda, iPhone masih menyimpan banyak emoticon lain?

Emoticon tersebut jumlahnya mencapai lebih dari 100 karakter. Hanya saja letaknya tersembunyi sehingga perlu beberapa trik agar dapat menampilkannya. Bagaimana caranya?

1. Buka Settings.

2. Pilih General.

3. Pilih Keyboard.

4. Kemudian pilih Keyboard.

5. Tekan Add New Keyboard.

6. Pilih opsi Japanese.

7. Pilih Romaji.

Nah untuk menggunakannya, langkahnya sebagai berikut:
1. Tekan ikon bola dunia di bagian bawah.

2. Pilih opsi Romaji.

3. Tekan '123'.

4. Tekan '^-^'.

5. Untuk memilih lebih banyak pilihan, tekan Ë




0 komentar:

Post a Comment

 
eko77