13 January 2014

Review Kelebihan dan Kelemahan Samsung Galaxy Note 3




Setahun sudah Galaxy Note II mencapai popularitas, tahun ini Samsung siap memberikan penerus phabet tulis-tulis terbaru yaitu Galaxy Note 3. Seperti Galaxy Note II di masanya, Galaxy Note 3 memiliki spesifikasi monster yang akan memberikan pengalaman terbaik. Galaxy Note 3 ini juga lebih dimaksimalkan untuk penggunaan S-Pen dibanding pendahulunya. Sayang spesifikasi dan teknologi berbanding lurus dengan harga. Handset ini dibanderol dengan harga yang tinggi yaitu sekitar 8,5 jutaan rupiah. Apakah sesuai harga yang dibanderol dengan performa yang diberikan? Silahkan baca reviewnya dibawah ini.
 

Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Note 3
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
Layar Super AMOLED 5.7-inci (1920 x 1080p piksel) 386 ppi
Prosesor Exynos 5 Octa 5420 (Quad-core 1.9 GHz Cortex-A15 & quad-core 1.3 GHz Cortex-A7)
GPU Mali-T628 MP6
Kamera utama 13MP (4128 x 3096 piksel) autofokus, LED flash
Kamera Depan 2MP
Memori internal 32GB; 3GB RAM
Android OS 4.3 JellyBean
Baterai Lithium Polymer 3200 mAh

Desain dan Bodi Samsung Galaxy Note 3
Galaxy Note 3 memiliki desain campuran antara Galaxy Note I dengan Galaxy S4, dimana berbentuk kotak dari Note I dengan aksen serius dari S4. Tentunya ada sisi orisinal (yang mungkin akan diikuti model Galaxy lain) yaitu back cover motif kulit dengan jahitan. Seperti yang pernah kami katakan dan mungkin Teknokerz sudah rasakan sendiri, back cover ini bukanlah dilapisi dengan kulit, melainkan dilapisi dengan semacam karet yang sedikit kesat dan terlihat doff layaknya penampilan kulit. Kamuflase ini patut kami ancungkan jempol karena jika hanya dilihat, orang akan mengira back cover ini benar-benar dilapisi dengan kulit.

Ponsel ini memiliki dimensi jumbo yaitu 151.2 x 79.2 x 8.3 mm dengan bobot 168 gram. Dengan dimensi ini tentu akan lebih mudah membawa Note 3 di dalam tas, atau dijinjing dibandingkan dimasukkan ke saku. Material bodi terbuat dari plastik sehingga tidak berat, namun kurang rasa premium jika digenggam. Bagian depan terisi dengan LED notifikasi, earpiece, sensor proximity dan cahaya, kamera depan, layar 5.7-inci, tiga buah tombol fungsi Android khas Samsung. Bagian belakang terisi dengan kamera utama, LED flash. Untuk slot kartu microSIM dan microSD, dan tentunya baterai berada di balik back cover yang tipis.

Sisi kiri ponsel terdapat tombol lock/power, sedangkan sisi kanan terdapat tombol volume. Untuk bagian atas terdapat port headset 3.5mm, mic, dan port Infrared. Bagian bawah terdapatmic, port microUSB v.3.0, speaker dan tentunya slot untuk S-Pen.

Antarmuka Samsung Galaxy Note 3
Galaxy Note 3 menggunakan Android JellyBean 4.3 yang tentunya dipadukan dengan antarmuka TouchWiz . Dari segi antarmuka dasar tidak jauh berbeda dengan antarmuka di Galaxy S4, jadi untuk bagian ini kami akan berfokus ke fitur yang berkaitan dengan S-Pen.

Kamera dan Perekam Video
Galaxy Note 3 memiliki kamera sekunder beresolusi 2MP dan kamera utama beresolusi 13MP autofokus dan dilengkapi dengan LED flash. Antarmukanya tidak berbeda dengan Galaxy S4, dimana terdapat beragam mode pengambilan gambar (Auto, Beauty Face, Best Photo, Drama, Animated Photo, Rich Tone (HDR), Eraser, Panorama, Sport, Best Face, Sound & Shot dan mode Night), dan tersedia beberapa pilihan filter yang dapat ditambah melalui Samsung Hub. Tersedia juga mode pengambilan Dual, dimana memberi pengguna akses untuk melakukan pengambilan gambar atau perekaman video dengan menggunakan kedua kamera yang ada sekaligus.

Hasil kamera terlihat bagus baik untuk dalam maupun luar ruangan. Hasil terlihat tajam, terang, dengan pewarnaan yang cukup natural. Silahkan lihat contoh-contoh dibawah ini. (File asli dapat diunduh disini)

Konektivitas
Galaxy Note 3 dapat berjalan di jaringan GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 dan HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 tanpa kehadiran konektivitas LTE. Urusan konektivitas lokal terdapat Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth v4.0, microUSB v3.0 (MHL 2), NFC, Infrared, A-GPS + GLONASS dan dukungan kartu memori microSD hingga 64GB.

Benchmark Samsung Galaxy Note 3
Quadrant Standart: 19522 poin
AnTuTu: 33929 poin
NenaMark2: 60.4 fps
Multitouch Tester: maksimal 10 sentuhan
Camspeed: 395; with flash 234


Baterai Samsung Galaxy Note 3
Kapasitas baterai mengalami peningkatan dari Galaxy Note II yang sebelummnya 3100 mAh menjadi 3200 mAh. Namun sepertinya kenaikkan kapasitas ini tidak berpengaruh malah cenderung kurang. Mengapa demikian? Karena Galaxy Note 3 memiliki ukuran layar yang lebih besar yakni 5,7-inci dengan resolusi 1080p. Dari prosesor juga meningkat dari quadcore menjadi octacore. Software S-Pen juga lebih kompleks tentunya membutuhkan tenaga ekstra. Oleh sebab itu untuk penggunaan normal dengan kondisi paket data seluler aktif, baterai hanya mampu menyokong sekitar 10-12 jam saja bahkan kurang jika layar sering menyala dan sensor-sensor diaktifkan semua.

Kesimpulan
Galaxy Note 3 merupakan ponsel phablet yang powerful baik dari spesifikasi dan juga software-software yang disertakan. Dengan desain yang lebih elegan, Galaxy Note 3 menampilkan kesan yang lebih berkelas dan profesional. Fungsi S-Pen juga lebih ditingkatkan performa dan fungsinya. Jadi tidak lagi hanya menjadi pelengkap, tapi menjadi penggerak utama beragam aksi yang dilakukan. Sayangnya harga yang dibaderol jauh dari kata terjangkau dan material plastik yang masih digunakan mengurangi rasa premium ketika dipegang. Namun bagi Teknokerz yang suka menggambar atau bekerja di bidang kreatif, phablet yang satu ini sangat bisa menjadi peneman yang serbaguna.

Kelebihan Samsung Galaxy Note 3
Layar memukau
S-Pen multifungsi
Performa yang tak diragukan
Banyak software tambahan yang berguna yang tidak dimiliki pesaing
Desain yang masih segar

Kekurangan Samsung Galaxy Note 3
Baterai boros
Perangkat cepat panas
Harga tergolong tinggi



1 comment:

  1. Very nice post. I ʝust stumbled upon yoսr ԝeblog and ԝished to say that I've really enjoyed browsing ʏour blog posts.
    In any case I'll bе subscribing to youhr feed and I hope you write ahain very ѕoon!

    Here is my weЬlkg demenagement martin

    ReplyDelete

 
eko77